KANDIDAT PERUSAHAAN

Tanda Kalau HRD Tertarik Sama Kamu di Sesi Interview

24 Maret 2021 20:03 30114 KALI DIBACA 0 KOMENTAR 1 KALI DIBAGIKAN

Sesi interview atau wawancara kerja memang jadi proses yang sangat menegangkan. Apalagi kalau di ruang tunggu, saingan kamu terlihat penuh percaya diri dan profesional. Saat dipanggil masuk ke ruang interview dan melihat beberapa pewawancara yang sudah menunggu, jantung makin deg-degan.

 

Tapi, nggak perlu khawatir. Kalau kamu sudah mempersiapkan momen interview dengan matang, kamu pasti bisa mengubah rasa takut dan grogi menjadi kepercayaan diri. Kamu tinggal fokus, bersikap tenang, bersikap sopan dan profesional. Pada akhirnya, HRD akan tertarik dengan personaliti, potensi juga kompetensi yang kamu bawa. Apa sih sih tandanya kalau pewawancara suka sama kita dan kita punya peluang untuk diterima? Nah, beberapa tanda ini bisa kamu perhatikan dari HRD saat sesi interview.

 

Menghabiskan waktu lebih lama

Nggak cuma saat interview, ketika kita berinteraksi dengan orang yang tertarik sama kita atau isi pembicaraan kita mereka akan betah berlama-lama. Saat sesi interview kamu bisa merasakan apakah proses wawancara menghabiskan banyak waktu, pertanyaan padat dan berkualitas dan mendengarkan jawabanmu dengan seksama?

 

Jika interview kerjamu berlangsung seperti itu, sampai memakan waktu 30-an menit atau lebih, kamu bisa menganggap hal tersebut sebagai salah satu kemungkinan baik kalau pewawancara menyukai dan tertarik untuk merekrut kamu.

 

Komunikasi berlangsung dua arah

Tanda selanjutnya yakni jika komunikasi yang terjadi saat sesi interview dilakukan secara dua arah. Artinya baik pewawancara dan kamu sendiri berperan aktif sebagai penerima pesan dan penyampai pesan. Nggak cuma pewawancara aja yang bertanya, tapi ketika kamu diberikan waktu untuk bertanya, kamu bisa menyampaikannya dengan baik.

 

Ekspresi wajah

Dari ekspresi wajah, kamu juga bisa melihat ketertarikan HRD saat proses interview. Dari setengah senyum, senyum penuh, sampai gerak bola mata. Ekspresi wajah dapat menunjukkan berbagai emosi sebagai ungkapan hati dan pikiran seseorang.

 

Untuk mengetahui apakah pewawancara menyukai atau tertarik berbicara sama kamu, kamu juga bisa lihat dari kontak matanya saat berbicara. Jika mereka cenderung melihat ke arah lain, tandanya mereka sedang tidak tertarik. Tetapi, kalau mereka berulang kali menatap matamu, berarti pewawancara tertarik dengan topik pembicaraan yang kamu sampaikan.

 

HRD memaparkan pekerjaan secara detail

Jika saat interview kerja pewawancara sudah menghabiskan banyak waktu, dan membahas berbagai hal seperti detail posisi pekerjaan yang kamu lamar, budaya perusahaan, sampai masalah gaji itu jadi pertanda baik. Pertanda baik lainnya adalah ketika pewawancara bertanya kapan kamu bisa mulai bekerja jika diterima.

 

Sebaliknya jika pewawancara tidak menyukaimu, proses interview akan cenderung berlangsung cepat dan tanpa pembicaraan yang mendalam.

 

Nah, itu tadi beberapa tanda yang bisa menjadi kemungkinan baik kalau HRD tertarik sama kamu dan berniat merekrut kamu sebagai karyawan di perusahaannya. Untuk memenangkan hati recruiter saat sesi interview, kamu perlu persiapan yang matang. Di TopEdu ada pelatihan yang wajib banget kamu ikutin, yang pertama ada pelatihan webinar tanggal 9 Oktober 2020 dengan judul Guide to Successful Job Interview dan pelatihan e-learning berjudul Preparing Your Job Interview.

 

Yuk baca tips-tips dan info seputar karir lainnya di aplikasi TopKarir. Download aplikasinya gratis di Play Store dan App Store ya!

Komentar